Sekda Guntur : Dorong BUMD Tingkatkan Efisiensi dan Kolaborasi Strategis

Uncategorized

Banyuwangi – Dr. Ir. H. Guntur Priambodo .M.M  menekankan pentingnya BUMD hari ini dalam upaya  efektivitas, harus lebih proaktif dalam mencari mitra strategis guna mengurangi ketergantungan terhadap dana dari pemerintah daerah dan pusat .

“Ini harus menjadi perhatian kita semua. Ketergantungan pada APBD dan APBN harus dikurangi dengan mencari mitra strategis untuk membangun Banyuwangi yang lebih mandiri. Kita harus lebih inovatif dan memilih mitra yang bonafide agar pembangunan bisa berjalan sesuai rencana dan tidak hanya bergantung pada dana pemerintah daerah atau pusat,” Tegasnya.

Ia mengingatkan bahwa pembangunan daerah tidak bisa hanya bergantung pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang sering kali tidak sesuai harapan. “Kita harus lebih inovatif dalam mencari mitra strategis yang bonafide, dengan meminta jaminan dalam bentuk deposit box untuk memastikan keseriusan mereka,” Lanjutnya.

Ia juga menekankan pentingnya kekuatan dan integritas Dewan Komisaris dalam mengawal operasional perusahaan daerah.

Sekda menekankan bahwa Pemda kabupaten Banyuwangi siap memberikan bantuan dan  dukungan untuk BUMD dalam memenuhi dan menjalankan program kerjanya. Namun diharapkannya dengan bantuan dan dukungan ini, BUMD dapat memberikan kontribusi dalam membangun Banyuwangi.

“Diminta upaya kepada seluruh pengurus  BUMD agar memberikan kontribusi kepada Kabupaten Banyuwangi , Kita  buka sebesar besarnya  peluang,” tegas Sekda.(Jok)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *